KUTAI TIMUR – PT Indexim Coalindo menggelar pelatihan tanggap kebakaran bagi warga Desa Bukit Permata, Kecamatan Kaubun, Kabupaten Kutai Timur, pada 12 Januari 2025.

Kegiatan yang diikuti kelompok UMKM dan masyarakat setempat tersebut merupakan bagian dari program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) perusahaan.

Pelatihan mencakup materi pencegahan dan penanggulangan kebakaran, meliputi penjelasan segitiga api, cara mencegah kebakaran di rumah, dan teknik memadamkan api dengan Alat Pemadam Api Ringan (APAR).

“Selain menjadi bagian kampanye keselamatan dan kesehatan kerja, ini merupakan upaya pencegahan risiko bencana,” kata Manajer CSR PT Indexim Coalindo, Ditto Santoso.

Ditto menjelaskan bahwa peserta mendapatkan pemahaman tentang berbagai penyebab kebakaran, termasuk korsleting listrik dan keteledoran manusia. Kegiatan juga menyelenggarakan simulasi praktik pemadaman api yang dipandu petugas Emergency Response Team perusahaan.

“Pelatihan ini merupakan kegiatan berkala PT Indexim Coalindo, baik di lingkungan internal maupun eksternal perusahaan,” tutupnya.(*)

Loading