KUTAI TIMUR – Dilahirkan dari keluarga tenaga pendidik, rasanya tak mengejutkan bila Tri Agustin Kusumaningrum, Aparatur Sipil Negara (ASN) dari Kabupaten Kutai Timur ini berhasil menyabet penghargaan sebagai guru berprestasi tingkat Nasional pada tahun 2017 silam dan hingga kini masih menjadi satu-satunya ASN yang dapat mengharumkan nama Kutim dikancah Nasional.
Tri yang saat ini menjabat sebagai Plt Kepala Sekolah SDN 002 Sangatta Utara dan merupakan satu-satunya Asesor PKP di Kutim ini juga telah menghasilkan berbagai karya tulis, salah satu diantara karyanya yang booming adalah buku ‘Jelajah Arsitektur Lamin Suku Dayak Kenyah’ yang diterbitkan pada tahun 2018.
Selain buku yang menceritakan detail terkait Lamin Suku Dayak Basap, Ibu 3 anak ini juga menghasilkan berbagai karya tulis lainnya, diantaranya adalah ‘Media Payung Sejuk’ pada Tahun 2018, Antologi Puisi Akrostik dan Kumpulan Best Practice Guru dan Kepala Sekolah pada tahun 2019 serta Kisah Seru Dibalik Tirai Bambu pada Tahun 2021.
Berkat prestasi dimaksud, Tri, dihadiahi perjalanan Pendidikan ke China, yaitu pendidikan dan latihan di Science, Technology, Engeneering and Math (STEM) dan HOTS di Jiangsu Vocational Institute of Architectural Technology pada Tahun 2019 silam.
”Sebelum mencapai seleksi Nasional, sebenarnya banyak juga guru-guru Kutim yang cukup bagus. Saya terpilih mengikuti pendidikan dan pelatihan di Cina setelah menjadi peringkat 6, sekaligus menjadi satu-satunya guru SD yang diberangkatkan mewakili Kaltim mendapat pendidikan dan pelatihan di Cina selama 5 minggu,” ujar wanita kelahiran Semarang 10 Agustus 1978 yang lulus dari S1 PGSD Universitas Mulawarman Samarinda pada tahun 2010 Silam tersebut.
Pemilik sertifikasi Asesor PKP ini juga mengaku dalam setiap seleksi yang ia ikuti merupakan ujian yang sangat berat. Tetapi dia percaya bukan hanya kompetensi dan kemampuan yang menjadi penentu, melainkan harus diiringi oleh doa restu dari orang tua dan sekitar.
Tri Agustin, yang pada tahun 2019 silam pernah mendapatkan pujian dan angin segar terkait kesempatan mengenyam pendidikan Strata 2 (S2) dari Plt Kepala Dinas Pendidikan, Roma Malau, pasca masuk dalam jajaran penulis dan verifikator soal tingkat nasional yang diselenggarakan Pusat Penilaian Pendidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang hingga kini belum terealisasi inipun masih berkeinginan membuka kelas literasi untuk anak-anak di Pasar Induk Sangatta.
Dia menjelaskan, ingin tetap melanjutkan menulis buku-buku untuk generasi bangsa, terutama Kutim, dengan tujuan agar masyarakat mengetahui identitas daerah.
Terakhir, Tri Agustin, berharap jika memang diberikan kesehatan, ia ingin terus memperkenalkan budaya dayak dan Kutai dari Kutai Timur melalui tulisan, sehingga generasi muda mengenal keunikan budayanya, dapat terus berkarya dan menginspirasi guru-guru lain di Kutai Timur.
“Guru adalah profesi mulia, karena guru adalah sosok utama penggerak perubahan,” tegasnya.
Berikut kami sajikan Profil dari Tri Agustin.
Nama Lengkap : Tri Agustin Kusumaningrum,S.Pd.
Telp Kantor/Hp : – /081253700303
Pos-el :3august10k@gmail.com
Akun Facebook : Tri Agustin Kusumaningrum
Alamat kantor : SDN 002 Sangatta Utara, Jln A Wahab Syahrani No 1, Kelurahan Teluk Lingga, Kecamatan Sangatta Utara, Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur, (Kode Pos: 75611)
Bidang Keahlian : Pendidikan SD
Riwayat Pekerjaan/Profesi (10 Tahun terakhir) :
2003 hingga sekarang, Guru SDN 002 Sangatta Utara, Kab. Kutai Timur
Riwayat Pendidikan Tinggi dan Tahun Belajar :
S1 : PGSD Universitas Mulawarman – Samarinda (2008-2010)
D2 : PGSD Universitas Mulawarman – Samarinda (2005-2007)
Prestasi :
Lulusan terbaik 1 D2 PGSD Universitas Mulawarman 2007
Instruktur Nasional/Mentor Kegiatan PKB GURU sejak tahun 2015 hingga sekarang
Penulis Buku Guru dan Buku Siswa SD/MI Kelas V Muatan Lokal Kutai Timur tahun 2015
Finalis Simposium Nasional 2016, Judul KTI : “Penerapan Metode Edutaiment Dalam Program Guru Pembelajar Guna Peningkatan Profesional Guru”,
Dimuat dalam : Prosiding Jurnal Artikel Ilmiah Simposium GTK Nasional, ISBN: 978-602-74835-3-8
Juara 1 Guru Prestasi Tingkat Provinsi Kalimantan Timur tahun 2017
Finalis lomba GTK berprestasi tingkat Nasional tahun 2017
Judul KTI : “Payung Sejuk Sebagai Media Pembelajaran Untuk Memahami Fenomena Perubahan Wujud Benda”.
Penulis buku pendidikan “Media Payung Sejuk” ISBN:978-602-5475-73-3 diterbitkan tahun 2018
Penulis dan Verifikator Soal Tingkat Nasional Tahun 2019 0leh Pusat Penilaian Pendidikan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
Pemenang lomba penulisan buku bahan bacaan anak GLN 2018 yang diselenggarakan oleh Badan Pembinaan Bahasa Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
Judul buku : Jelajah Arsitektur Lamin Suku Dayak Kenyah.
ISBN : 978-602-437-498-3 diterbitkan tahun 2018
Peserta Pendidikan dan Latihan di Science, Technology, Engeneering, and Math (STEM) dan HOTS di JiangsuVocational Institute of Architectural Technology, China . Tanggal 26 Februari – 27 Maret 2019
Informasi lain:
Lahir di Semarang, 10 Agustus 1978. Menikah dan dikaruniai 3 anak. Besar dan menetap di kabupaten Kutai Timur – Kalimantan Timur. Terlibat aktif di bidang pendidikan, literasi, seni rupa, dan organisasi profesi.
Discussion about this post